GENTALAMEDIA.COM, Aceh Besar – Setelah beberapa jam tersesat di Hutan Gle Tron, Gampong Leu U, Kecamatan Darul Imarah, Kabupaten Aceh Besar. akhirnya, Muhammad, (36), warga Kecamatan Indrapuri, ditemukan tim SAR gabungan.
Kepala Kantor Basarnas Banda Aceh, Budiono, Jumat (30/7/2021), menceritakan, awalnya, Muhammad, Rabu (28/7/2021), sekitar pukul 17.00 WIB, pergi dengan mengendarai sepeda motor seorang diri berkeliling disekitar Hutan Gle Tron.
Namun, karena tersesat hingga membuat Muhammad tidak bisa kembali ke rumahnya. Kemudian, sekitar pukul 20.10 WIB, pihaknya menerima laporan orang hilang tersebut.
Selanjutnya, berdasarkan laporan itu, tim SAR gabungan yang terdiri dari Kantor SAR Banda Aceh, Koramil Darul Imarah, Polsek Darul Imarah RAPI dan masyarakat melakukan pencarian terhadap Muhammad.
Dalam pencarian itu, Tim SAR gabungan melakukan penyisiran diradius satu kilometer dari lokasi kejadian. Dan, akhirnya pada pukul 22.15 WIB, korban berhasil ditemukan dalam keadaan selamat namun lemah di sekitar lokasi kejadian.
Selanjutnya, korban dievakuasi dari hutan dan diantar kerumahnya.”Setelah korban ditemukan, operasi pencarian ditutup dan unsur yang terlibat kembali ke satuan masing-masing,” tutup Budiono.
Komentar Pembaca